PORDA-SU 2010, bakal digelar di Medan oleh PERCASI-SU yang diikuti duta-duta catur se kabupaten kota Provinsi Sumatera Utara. Karena setahu pengamat CCS J. Girsang, PORDASU tersebut telah masuk salah satu kalender PERCASI-SU, oleh karena itu turnamen catur 2010 tersebut satu ajang even catur bergengsi di Sumut, karena para atlet catur terlebih non master yang mewakili daerah masing-masing terlebih dahulu melakukan dua kali seleksi, pertama di kompetisi daerahnya dan yang kedua mengikuti PORWIL di Wilayah yang ditentukan. Dan jika telah masuk dominasi berupa peringkat yang ditentukan standart PERCASI, sistematis si Atlet non Master tersebut berhak maju mewakili daerahnya ke PORDASU 2010 bersama-sama atlet catur yang berpredikat Master Nasional yang telah dipromosikan lebih dahulu. Oleh karena itu tambah Girsang, beruntunglah satu atlet jika berhasil ikut mewakili daerah masing-masing di PORDASU 2010 tersebut, karena si atlet tersebut tidak lagi memikirkan biaya pendaftaran, dan uang saku selama pertandingan berlangsung, seperti sewaktu mengikuti suatu turnamen catur terbuka melainkan kini para atlet dapat rejeki harimau, walaupun sedikit jadi bisa berdompet tebal, karena dibiayai PENGDA masing-masing yang membuat nyali bertanding si atlet nantinya semakin percaya diri dan mengupayakan semaksimal mungkin meraih nomor-nomor cantik yang diperlombakan di PORDASU untuk dipersembahkan bagi daerahnya. Dan terbuka kemungkinan bagi atlet Juara PORDASU 2010 siapa tahu cikal bakal nantinya mendapat tali kasih dari PENGDA nya karena telah mengharumkan nama daerahnya.007
PORDASU 2010 Ajang Even Catur Bergengsi
LSM-caturclubsimalingkar.com